GpM5BSM0Gfr5GpC9TSWoGpd6Gi==

Bupati Barito Utara Pimpin Apel Peringatan HKN ke-61: Perkuat Komitmen Menuju Generasi Sehat 2045

enggangnews.comBarito Utara — Bupati Barito Utara H. Shalahuddin, S.T., M.T. memimpin Apel Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 yang berlangsung di halaman Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Utara. Kegiatan tersebut diikuti jajaran Forkopimda, para kepala perangkat daerah, tenaga kesehatan, serta peserta dari berbagai fasilitas layanan kesehatan se-Kabupaten Barito Utara.(17/11/25)

Dalam amanat Menteri Kesehatan RI yang dibacakan oleh Bupati Shalahuddin, disampaikan bahwa HKN ke-61 mengusung tema “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat.” Indonesia kini memasuki periode penting dengan 84 juta penduduk usia produktif pada tahun 2045, sehingga pembangunan kesehatan menjadi fondasi strategis bagi kemajuan bangsa di masa mendatang.

Sambutan Menteri Kesehatan juga memaparkan capaian transformasi kesehatan nasional, antara lain:
• Integrasi layanan primer di 8.349 puskesmas;
• Penurunan prevalensi stunting menjadi 19,8%;
• Penguatan layanan rujukan rumah sakit di seluruh kabupaten/kota;
• Perluasan cakupan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) hingga 268 juta jiwa;
• Peningkatan kapasitas laboratorium kesehatan masyarakat dan sistem surveilans;
• Inovasi layanan berbasis teknologi kecerdasan buatan melalui platform SATUSEHAT.

Bupati Shalahuddin menegaskan bahwa keberhasilan transformasi kesehatan membutuhkan dukungan kolektif seluruh elemen bangsa.
“Peringatan HKN ke-61 ini menjadi momentum memperkuat komitmen bersama dalam mewujudkan generasi sehat sebagai fondasi tercapainya Indonesia Emas 2045,” ujarnya.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Utara, Pariadi A.R., SKM, dalam laporannya menyampaikan bahwa pemerintah daerah di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati terpilih periode 2025–2030 terus berkomitmen memperkuat layanan kesehatan yang bermutu, berkeadilan, dan berkelanjutan.
“Seluruh program kesehatan sepanjang tahun 2025 kami laksanakan untuk menjawab kebutuhan.(Red)

Komentar0

Type above and press Enter to search.